Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kenapa Nabi Muhammad SAW Diizinkan Menikah Lebih dari 4 Kali? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Kenapa Nabi Muhammad SAW Diizinkan Menikah Lebih dari 4 Kali? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat


Ustadz Adi Hidayat jelaskan kenapa Nabi Muhammad menikah lebih dari 4 kali. /Tangkap layar Youtube Adi Hidayat Official

Gosipin - Seperti yang dikisahkan dalam Islam, Nabi Muhammad SAW menikah lebih dari 4 kali atau memiliki lebih dari 4 istri.

Hal itu memicu pertanyaan beberapa kalangan. Sebab umat muslim hanya diperbolehkan menikah sebanyak 4 kali.

Namun pernikahan Nabi SAW memiliki alasan-alasan tertentu seperti perintah dari Allah, faktor sosial, dan ada yang karena faktor politik.

Istri-istri Nabi SAW juga kebanyakan janda yang memiliki banyak anak, jadi pernikahan tersebut bukan dilandasi oleh nafsu.

Selain itu, ternyata ada rahasia dibalik karakter istri-istri Nabi Muhammad SAW.

Berikut penjelasan Ustadz Adi Hidayat atau UAH, dilansir PortalJember.com dari video Youtube Majlis Islami yang diunggah 25 September 2021.

Kenapa Nabi SAW diizinkan menikah dengan lebih dari 4 perempuan?

"Karena seluruh istri-istri Nabi SAW dipilihkan oleh Allah, ditetapkan oleh Allah karena mewakili seluruh karakter wanita di muka bumi ini," ungkap UAH.

Jika mempelajari istri-istri Nabi SAW, maka akan ditemukan, karakter semua wanita di muka bumi ini akan terwakili.

"Jadi mulai Sayyidah Khadijah, Saudah, Aisyah, Maimunah, dll, nanti kalau ibu pelajari akan ada yang mirip-mirip," kata UAH.

"Mulai dari yang perhitungan sampai yang cemburuan, ada. Tapi ketika sudah menikah dengan Nabi, cemburunya jadi ibadah," lanjutnya.

Salah satunya keutamaan Sayyidah Khadijah, dilukiskan dalam sebuah hadist. Ketika Nabi SAW belum mendapatkan wahyu, ketika turun dari Gua Hira, beliau gelisah.

Ketika pulang ke rumah melihat Sayyidah Khadijah bisa hilang kegelisahannya seketika. Hanya dengan melihat wajahnya saja.

Kisahnya setelah Iqra' itu diturunkan,setelah turun dari Gua Hira malaikat Jibril menampakkan rupanya kepada Nabi SAW.

Nabi Muhammad SAW mengatakan takut yang luar biasa. Maka beliau lari. Tapi ketika sampai di rumah, ketika melihat wajah Khadijah, hilang setengah kegelisahannya.

"Jadi takut itu wajar, manusiawi. Yang salah itu larut dalam ketakutan. Itu tidak wajar," ucap Ustadz Adi Hidayat.***


Posting Komentar untuk "Kenapa Nabi Muhammad SAW Diizinkan Menikah Lebih dari 4 Kali? Ini Penjelasan Ustadz Adi Hidayat"